Rabu, 22 September 2010

PM Italia Diam-diam Simpan Pistol Magnum 357



Rock It!

Sebuah foto yang belum dirilis menunjukkan PM Italia Silvio Berlusconi muda terpotret bersama sepucuk pistol bertipe Magnum 357. Untuk apa?

Duduk rapi di kursi ruang kerjanya, Berlusconi muda terlihat klimis dan berwajah tegas. Pemilik klub sepak bola AS Milan itu mengenakan jas, busana kerja umumnya pria Eropa.

Ada yang tak lazim di foto suasana kerja itu. Sepucuk pistol Magnum 357 tampak terletak di meja kerjanya, masih terbungkus di sarung kulitnya. Inilah sebuah bukti, bisnis yang ia geluti memang keras.

Era 1970-an di Italia memang berbahaya. Pria yang baru memulai karir politiknya ketika itu, mungkin takut diculik Mafia. Foto hitam putih itu diambil pada 1977, ketika industrialis sedang melesat.

Foto itu dipublikasikan oleh majalah mingguan Italia L’Espresso yang juga mewawancarai fotografernya, Alberto Roveri. “Saya tak sengaja bongkar-bongkar foto dan menemukannya. Lalu saya besarkan agar rapi,” ujarnya.

Menurut Roveri, ketika itu ia bahkan tak mengenal siapa Berlusconi ketika mendapat tugas untuk menjepretnya. Namun redaktur Roveri berkata, Berlusconi adalah calon pembeli suratkabar Giornale dan sebuah stasiun televisi yang belum dibuat.

“Lihat saja, ia akan menjadi seseorang besar yang terus dibicarakan,” ujar redakturnya ketika itu. Berlusconi memang saat itu seorang pebisnis handal. Kini sebagai PM, ia bersembunyi di balik jabatan untuk menghindari berbagai tuntutan hukum yang terarah padanya.

Mengingat tingkah lakunya dan catatan kelam Berlusconi saat ini, tak heran pada masa itu ia sudah merasa wajib untuk menjaga dirinya sendiri.
inilah.com

Komentar kamu sangat berharga bagi kami